Dharma Wanita Persatuan Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan Acara Santunan Ramadhan 1442 H dan Peringatan Hari Kartini Tahun 2021 dengan tema “MUSLIMAH DI ERA MILENIAL”, Wanita Sholehah Dalam Bekerja dan Berkarya. Kegiatan di laksanakan pada hari Rabu tanggal 28 April 2021 melalui Virtual Zoom dan Live Youtube DWP DKI Jakarta dan BeritaJakartaTV.
Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi DKI Jakarta, Ibu Komariah Marullah memberikan sambutan, diantaranya mengenai “Semangat Kolaborasi antara Pengurus Dharma Wanita Persatuan Provinsi DKI Jakarta bidang Sekretariat dan Sosial Budaya ” dan ucapan terima kasih kepada Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik, Biro Umum, Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk dan Dinas Pertamanan dan Hutan Kota, atas dukungannya sehingga acara dapat berjalan dengan baik. Tidak lupa Penyerahan secara simbolik santunan Ramadhan 1442 H, sebagai hiburan tampil Paduan suara Dharma Wanita Persatuan Provinsi DKI Jakarta yang membawakan 2 lagu “Memang Kenapa Bila Aku Perempuan” dan “Rasul Menyuruh Kita Mencintai Anak Yatim” serta Persembahan Pantun yang dibawakan para Pengurus Dharma Wanita Provinsi DKI Jakarta