Pada tanggal 28 September 2017, bertempat di Djakarta Fountain Monas di adakan acara Malam Apresiasi Budaya Betawi ini diselenggarakan bersamaan dengan launching buku Lenggang Batik Jakarta, yang diinisiasi Ketua Deskranada DKI Jakarta Ibu Happy Farida Djarot. Acara tersebut bertabur kesenian dan budaya Betawi, mulai fashion show batik Betawi, tarian daerah Betawi, hingga aneka kuliner daerah Betawi. Sebagian besar tamu juga tampak menggunakan pakaian batik beraneka motif dalam acara itu. Acara dimulai sesaat setelah kedatangan istri Wakil Presiden, Ibu Mufidah Kalla. Tarian kembang serunai, yang sering ditampilkan untuk menyambut tamu agung, juga ditampilkan ketika menyambut kedatangan Mufidah Kalla. Tarian seni budaya Betawi itu diiringi dengan musik gambang kromong. “Acara ini juga diselenggarakan untuk menyambut Hari Batik Nasional pada 2 Oktober mendatang,” kata Ibu Happy